Diduga Akibat Korsleting Listrik, Rumah Rakimin Warga Desa Sambiroto Hangus Terbakar

BLORA,– Telah terjadi musibah kebakaran rumah milik  Rakimin yang beralamat di Ds. Sambiroto, Kec. Kunduran, Kab. Blora Kamis 21 Maret 2024 pada Pukul 18.30.

Kejadian bermula ketika Korban Saudara Sambiroto (73) setelah sholat Maghrib mengetahui adanya Percikan api di rumah area belakang yang dipergunakan untuk tempat tidur, kemudian api tersebut menjalar ke area almari serta tempat tidur. Kamis, 21/03/2024.


Setelah itu Korban berteriak dan Masyarakat sekitar langsung bahu-membahu untuk memadamkan api tersebut.

Kejadian tersebut mengakibatkan tempat tidur dan almari hangus terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Setelah itu Pelapor langsung menghubungi Pihak Kepolisian dan Pihak Damkar.

“Penyebab Kebakaran Diduga disebabkan oleh arus pendek (konsleting listrik),” ujar AKP Kumaidi

“Kondisi saat ini api dapat dipadamkan oleh pemadaman kebakaran dan masyarakat setempat dan saat ini kerugian belum dapat ditentukan,” imbuhnya

“Untuk tetap bijak dalam penggunaan Alat listrik, Jauhkan sumber api dari jangkauan anak-anak, Awasi penggunaan kompor gas, sediakan alat pemadam kebakaran di rumah, dan Selalu melakukan pengecekan listrik secara berkala,” pungkas Kapolsek Kunduran AKP Kumaidi

(Bambang)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html