Dalam Pelantikan Pengurus KONI Kudus, Dewan Kehormatan KONI Harapkan Transparansi dan Berprestasi

KUDUS - Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kudus periode 2023-2027, resmi dikukuhkan dan dilantik oleh Ketua KONI Provinsi Jateng, Bona Ventura Sulistiana di GOR Gelora Bung Karno Kudus. Senin, 05/02/2024 pagi.




Pelantikan itu disaksikan oleh perwakilan unsur Forkopimda Kudus hingga perwakilan dari sejumlah Pengkab Olahraga di Kudus.

Bona Ventura Sulistiana Ketua KONI Jateng mengatakan, pelantikan pengurus baru ini diharapkan menjadi kesadaran moral bagi para pengurus untuk bersama mengembalikan prestasi olahraga Kudus selama ini.

Bona menyayangkan, prestasi Kudus yang pernah masuk tiga besar dalam Porprov Jateng tahun 2018, tiba-tiba turun menjadi peringkat 10 dalam Porprov tahun 2023 yang diselenggarakan di Pati Raya.

"Masak dari tiga besar menjadi 10 besar, perolehan emas juga hanya separuhnya, kami harapkan Kudus bisa berbenah untuk mengusung pretasi di Porprov Semarang Raya mendatang", katanya.


Pihaknya menilai, potensi olahraga yang dimiliki atlet asal Kudus itu besar. Sebab itu, Bona juga menyayangkan bahwa dalam satu periode kepengurusan KONI, sudah tiga kali dilakukan Musorkab (Musyawarah Olahraga Kabupaten) untuk menentukan ketua.


“Masak di satu periode jabatan sudah tiga kali Musorkab, itu kurang baik, jadi monggo pengurus baru rajin-rajin berkoordinasi dengan stakeholder, dan kita KONI provinsi juga siap membantu", jelasnya.


Sementara itu, Sulistiyanto Ketua KONI Kudus Periode 2023-2027, yakin dapat meraih target, meskipun itu tak mudah baginya.


Ia menyebut akan sesegera mungkin melakukan konsolidasi dengan seluruh pengurus KONI Kudus. Baik pengurus harian maupun semua bidang pengurus KONI yang nantinya akan dilanjutkan dengan konsolidasi dengan seluruh Pengcab di Kudus.


“Setelah ini akan banyak sekali evaluasi. Dengan demikian, dapat muncul usulan perbaikan untuk mencapai target apa yang telah dibicarakan Ketua KONI Jateng,” paparnya.


Ketua KONI Kudus tersebut yakin bahwa pihaknya mampu membawa Kudus kembali berprestasi kedepannya. Menurutnya tidak ada yang tak mungkin selama dikerjakan dengan sungguh sungguh.


“Kita perlu bersinergi bersama semua rekan dan stakeholder untuk tujuan utamanya yakni memajukan olahraga Kudus berjaya dan berprestasi,” pungkasnya.


Sementara itu, Harjuna Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Kudus, mewakili Pj Bupati Kudus mengatakan, Pj Bupati Kudus mengucapakan Selamat dan Sukses atas pelantikan KONI Kudus Periode : 2023-2027.


Pengurus yang baru KONI Kudus diharapkan dapat membawa kemajuan dan prestasi untuk olahraga di Kudus.


“Saat ini telah kami anggarkan kurang lebih 4 miliar,” ujarnya.


Pihaknya pun berharap pengurus KONI Kudus nantinya dapat berkoordinasi dengan inspektorat, kejaksaan, kepolisian maupun instansi vertical lainnya. Hal itu untuk kemajuan olahraga di Kudus.


Dewan kehormatan KONI Kudus Sam’ani Intakoris mengucapkan, selamat atas pelantikan para pengurus yang baru. Pihaknya berpesan, pengurus KONI yang baru harus bekerja dengan sebaik-baiknya dan membawa olahraga Kudus mencapai puncak yang membanggakan.


“Masalah kemarin dijadikan pembelajaran, jangan diulangi, dan jangan jadikan permasalahan kemarin menjadi preseden buruk. Selalu berkoordinasi dengan kejaksaan, kepolisian, inspektorat, bahwa uang yang digunakan adalah yang rakyat, dari APBD yang harus dipertanggungjawabkan", ucapnya.


Dirinya berpesan agar KONI Kudus dapat berkerja dengan sebaik-baiknya membawa olahraga Kabupaten Kudus kembali berprestasi ke puncak kejayaan.


Pihaknya berharap, KONI Kudus dapat menjalin komunikasi dengan berbagai pihak agar menjadi lebih solid dan memberikan masukan untuk cabang olahraga di kota kretek harus dievaluasi.


“Kami percayakan agar semua dapat transparan kedepannya, jangan sampai salah, apalagi masalah hukum, KONI sudah berani pasang target, maka mulai dari sekarang harus lebih baik dari kemarin,” pungkasnya.

(Luq)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html