Ribuan Pendukung Anies- Muhaimin Tumpah-ruwah di Lapangan Pendawa Lebaksiu Tegal

TEGAL - Perhelatan Akbar yang dilaksanakan Negara kita yakni pesta demokrasi rakyat Indonesia yang akan dilakukan pada tanggal 14 Februari 2024 ,rakyat berhak memilih siapa presiden negara Negara Indonesia ke depan 2024 dengan pemilih yang demokratis bersifat langsung umum bebas aktif.


Hari ini Selasa tanggal 30 Januari 2024 bertempat di lapangan Desa Pendawa waktu pagi hari berlangsung kampanye terbuka Paslon nomer urut Satu Amin - Muhaimin yang dihadiri ribuan kader partai pendukung Paslon AMIN, PKB,PKS, Partai Umat ,dan Nasdem serta simpatisan Anis Muhaimin.


Ribuan masyarakat tumpah-Ruwah didalam lapangan maupun di luar lapangan,dari hasil pantauan media terjadi kemacetan cukup padat di ruas jalan Pendawa ke Slawi maupun arah sebaliknya,para petugas dari kepolisian maupun TNI ikut terjun mengatur lalulintas untuk mengetuai kemacetan yang pancang,terlihat tempat parkir motor maupun mobil lumayan jauh dari tempat lokasi kampanye terbuka Anis - Muhaimin.


Kehadiran calon wakil presiden RI , Muhaimin datang lebih dulu sekitar pukul 08.00 WIB dengan memakai mobil berwarna hitam dan menyambut masyarakat dengan lambaian tangan diatas mobil dengan suka cita dan senyuman semangat .


Dalam sambutannya Muhaimin menyampaikan di hadapan ribuan pengunjung dan simpatisan bahwa Paslon nomer urut Satu akan membawa 'PERUBAHAN'yang lebih baik.


"Petani di Indonesia apa sejahtera!,apakah harga pupuk mahal?apa sulit mencari pupuk subsidi?..."tanya Muhaimin di panggung.

Jawaban Pengunjung semua suliperlu ada perubahan yang masif dan pasti supaya harga pupuk tetani terjangkau,mudah dan pelayanan di segala bidang mudah"...tegas Muhaimin.


Disisi kedatangan Muhaimin Paslon presiden RI Anies Baswedan ikut hadir setelah sambutan Muhaimin.


Dalam sambutannya Anies sangat terharu dan bangga masyarakat Tegal dan Brebes ingin perubahan yang lebih baik.

(Yati)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html