Yudi irawan Ketua PWOIN Lampung, Menilai Drs. Lekok, M.M Pantas Menjabat Bupati Lampura

LAMPUNG UTARA- Terdapat tiga nama Bakal calon (Bacalon) Pejabat Bupati Kabupaten Lampung utara yang saat ini muncul dan ramai dibicarakan nama nya di Publik. Ketiga nama tersebut sedang ingin diusulkan ke Kementerian Dalam Negri (Kemendagri) untuk mengisi kekosongan posisi Jabatan Puncak Pimpinan Lampung Utara yang masa jabatannya akan berakhir 31 Desember 2023 ini.



Yudi Irawan tokoh muda Lampung Utara berdarah Sungkai dari garis keturunan ibunya, yang saat ini menjabat sebagai Ketua Organisasi PWOIN Lampung, dia menanggapi, bahwa dari ketiga nama Bakal Calon Pejabat Bupati kabupaten Lampung Utara tersebut memiliki Rekam jejak kinerja yang baik sebagai ASN di lingkungan pemerintah di Lampung. 

"Ketiga nama Bakal Calon Pejabat Bupati yang bakal diusulkan itu semuanya punya rekam jejak kinerja yang baik", ujar Yudi saat diwawancara awak media melalui percakapan singkat WhatsApp.

Disinggung dan dicecar pertanyaan oleh Awak media ini, dari ketiga nama tersebut siapa yang dinilai yang lebih layak dan pantas untuk menjadi Pejabat Bupati Lampung utara pada 2024 ini, Yudi hanya tertawa.

"Waduh!! bingung saya jawabnya, karna ketiga nama yang akan diusulkan oleh DPRD setempat semuanya saya nilai baik, akan tetapi kalau saya dipaksa pilih ya saya akan dukung dan pilih Drs. Lekok, M.M yang sekarang beliau menjabat Sekretaris Daerah, karna beliau saya nilai sudah cukup senior dan sangat berpengalaman di dalam berbagai bidang tata kelola pemerintahan di Daerah Lampung, apalagi beliau itu orangnya sangat ramah dan baik sekali akhlaknya, serta ucapan dan tatakramanya sangat sopan, saya juga kenal beliau orangnya murah senyum dan sangat ramah, ya mudah-mudahan agar kiranya beliau bisa dikabulkan dan terpilih ditugaskan Kementrian Dalam Negri, bisa menjadi Pejabat Bupati di Kabupaten Lampung Utara 2024 ini", Ucap Yudi irawan pria yang kritis terhadap kebijakan pemerintah di Lampung tersebut. 

Untuk diketahui publik, dari Ketiga nama Bakal Pejabat Bupati yang Akan diusulkan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPR-D) Kabupaten Lampung utara ke pihak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang informasinya dijadwalkan pada senin esok, diantara nama - nama putra terbaik tersebut yang Bakalan menjadi Pejabat Bupati kabupaten setempat Adalah :

1.Drs. Lekok, M.M (sekretaris Daerah Kabupaten Lampung utara) 

2. Drs. Aswarodi, M.Si (Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung) 

3.Riski Sofyan, S.STP., M.Si (Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung). 

(Laporan tim _ Redaksi)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html