Momen Kelulusan Siswa SMP N 2 Weleri Diperingati Dengan Melakukan Pentas Seni dan Pelepasan Wisuda

KENDAL-, Di momen pengumuman kelulusan siswa SMP/MTS secara serentak diselenggarakan hari ini Kamis (08/06/2023) melalui daring (dari rumah masing-masing) dan secara tegas pihak sekolah juga melarang para siswa untuk Melakukan perbuatan seperti konvoi kendaraan, corat-coret baju, menggangu ketertiban umum maupun bergerombol serta menggangu pengguna jalan yang lain.


Saat dikonfimasi setelah acara pelepasan Kepala Sekolah SMP N 2 Weleri Drs Kuncoro Pujiwarto mengatakan bahwa momen pelepasan peserta Didik kelas IX angkatan ke 37 di ikuti oleh semua siswa yang ber jumlah 239 dengan melakukan kegiatan prosesi wisuda dan pentas seni atau hiburan dengan menampilkan berbagai kegiatan seperti menyanyi, band, pencak silat, tarian dan dari pihak sekolah juga mengundang penyanyi dangdut Fanny KDI dari Weleri yang merupakan alumni dari SMP N 2 Weleri.

Pihak sekolah juga mengucapkan selamat kepada para siswa yang telah lulus semoga ilmu yang didapat bisa bermanfaat dan bisa melanjutkan kejenjang sekolah yang lebih baik lagi.

Lebih lanjut Kuncoro juga menghimbau kepada para siswa agar tidak melakukan hal-hal yang negativ dalam momen kelulusan ini, perjalanan mereka masih panjang dalam menggapai cita-cita untuk menjadi orang yang sukses dan bermanfaat bagi orang banyak.

Dalam acara pelepasan wisuda semua siswa mengikuti dengan penuh rasa gembira dan mereka bisa menampilkan kreatifitas mereka dan penampilan para siswa juga disaksikan oleh orangtua siswa.

Pihak sekolah juga telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian dalam melakukan pengamanan dan jika ada siswa yang melanggar dan melakukan konvoi, dari pihak sekolah dengan tegas akan memberikan surat keterangan kelulusan yang akan diberikan kepada aparat keamanan agar hal negatif tidak akan dilakukan oleh para siswa.

“Harapan kedepan semoga para siswa yang telah lulus ini bisa membawa kebanggaan bagi sekolah dan bisa melanjutkan pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan bermanfaat bagi orang lain,”tandasnya. 

(Isti)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html