Kiprah DPD HIPAKAD Jawa Tengah Dalam Diklat Bela Negara Kemham Bersama LDKTI Patut Diapresiasi

KLATEN- Diklat Bela Negara yang berlangsung selama 5 hari terhitung tgl 19 - 23 Juni yang diselenggarakan pada Senin, 19 Juni di Depo Pendidikan Pelatihan dan Pertempuran Kodam IV Diponegoro (Dodiklatpur) IV Diponegoro) Klaten diikuti sekitar 200 peserta dengan penuh semangat yg membara seperti kobaran api yang membakar hati dan jiwa semua peserta Diklat.


Sebagai implementasi dari UUD 1945 pasal 27 ayat (3) dan UU no 23 tentang pengelolaan sumber daya nasional untuk pertahanan negara, kita harus mengenal komponen utama, komponen cadangan juga komponen pendukung.

Dalam Diklat peserta diberi materi bela negara, nilai dasar bela negara, wawasan kebangsaan, sejarah perjuangan bangsa, kewaspadaan diri, bahaya narkoba, bahaya radikalisme, Api Semangat Bela Negara (ASBN), serta ketrampilan bela negara.


Upacara pembukaan diklatdan penyematan dilaksanakan pada Senin (19/6/2023) dihadiri oleh Kabaq Diklat Kemhan Mayor Jendral (Mayjen) Tandyo Budi Revita .

Dalam sambutannya disampaikan Diklat ini adalah cara bagi generasi muda untuk dapat memahami dan menghadapi ancaman non-militer seperti disdiologis yang memiliki disintegrasi.

Dalam kesempatan Diklat kali ini DPD HIPAKAD Jateng mengirimkan 10 anggotanya untuk dapat mengikuti Diklat Bela Negara Kemhan di Klaten 


Diharapkan peserta Diklat ini nantinya bisa menguasai materi yang diberikan sehingga bisa menularkan pengetahuan yang didapat ini ke semua anggota Hipakad sampai ke cabang cabang ditingkat kabupaten.


Juga diharapkan bisa memanfaatkan kesempatan yang berharga ini untuk bisa menghasilkan karya yang inovatif dan berkualitas.


Seperti yang diharapkan juga oleh Sekretaris Daerah Hipakad Jawa Tengah Adi Diswandaru bahwasannya perwakilan dari DPD HIPAKAD Jawa Tengah mampu menularkan apa yang didapat dari Diklat serta mampu menularkan kesemua anggota lainya juga bisa ditularkan ke masyarakat luas pada umumnya.


Seperti juga yang disampaikan oleh Kabaq Kemhan bahwa generasi muda mampu mengantisipasi dan melindungi segenap bangsa dan negara

" Berbagai rintangan harus mampu diantisipasi untuk melindungi tanah tumpah kita dan saya sangat berharap bagi peserta Diklat semua acara kegiatan berjalan baik dan lancar ," kata Tandyo mengakhiri sambutannya.

(Wina)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html