DPP LSM GANI Bagikan Takjil Gratis Berbuka Puasa

DEMAK- Lembaga Swadaya Masyarakat ( LSM )  Gerakan Aksi Nyata Indonesia ( GANI ) membagikan takjil gratis untuk berbuka Puasa Kepada Pejalan Kaki, pengendara motor  dan sopir sopir di  depan kantor DPP pusat yang berada di jalan Ngemplak raya Demak. Tepat nya di depan toko Toserba Teguh jaya kabupaten Demak.


Ketua LSM Gerakan Aksi Nyata Indonesia  ( GANI )  AGUS SUSILO mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian sosial Kami dan Para Anggota LSM GANI   kepada Masyarakat sekitar dan pengendara yang sedang melaksanakan ibadah Puasa di bulan Ramadhan.


“Dalam pembagian Tàkjil ini kami terjun langgsung bersama sama anggota kami  serta juga dihadiri rekan rekan dari media  serta juga dari rekan rekan LSM GJL ( Gerakan jalan lurus ) membagi bagi takjil sepanjang jalan,” ujar ."  Agus Susilo.


Menurutnya, aksi sosial yang digelar dihari  Jumat  07/04/2023  tepat di hari ke-16 Ramadhan 1444 Hijriah turut serta melibatkan para anggota Ranting GANI  semuanya , yang tentu sasarannya adalah warga sekitar dan para pengendara yang melintas ketika waktu menjelang akan berbuka puasa,


“Jadi kami merasa terpanggil untuk memberikan sedikit makanan ( Takjil ) untuk berbuka Puasa”, ungkap Agus Susilo.


Lebih lanjut Agus Susilo  mengatakan, dirinya selaku Ketua LSM Gani pusat    menginginkan kebersamaan dari semua kalangan Masyarakat agar bisa bersatu menjalin persaudaraan yang baik tanpa memandang perbedaan Suku, Agama, Ras, Antar golongan (SARA) serta ingin meningkatkan rasa Solidaritas Kemanusiaan Kita terhadap sesama.


“Saya ucapkan terima kasih kepada donatur dan seluruh anggota yang sudah membantu dan mendukung kegiatan bagi-bagi takjil gratis sehingga kegiatan ini berjalan dengan baik”, imbuhnya.


Sementara itu, penasehat LSM GANI KH. Mas'udi dan juga pimpinan pondok pesantren darul Kafalah Mranggen Demak  menjelaskan, "pembagian takjil gratis ini merupakan kegiatan rutin LSM GANI setiap Tahun yang dilakukan pada Bulan Suci Ramadhan, guna untuk memberikan akhlak setiap orang harus saling bantu membantu  berbagi rezeki untuk sesamanya", Kata KH mas'udi..

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html