Pemkab Blora Komitmen Upayakan Penataan Kecamatan Cepu

BLORA – Pemkab Blora komitmen untuk upayakan penataan wilayah Kecamatan Cepu yang mempunyai letak strategis dalam rangka wujudkan gagasan Cepu Raya yang terus bergulir.


Di sela-sela melaksanakan shalat Tarawih berjamaah bersama dengan masyarakat di Masjid Baitun Najah Desa Sumberpitu Kecamatan Cepu, Jum'at (31/3/2023),  Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si menandaskan, upaya penataan wilayah Kecamatan Cepu sekaligus dalam rangka wilayah itu akan diproyeksikan menjadi barometer perekonomian di perbatasan Jawa Tengah bagian Timur.


Diketahui, pelaksanaan Blora Menyapa edisi Ramadhan di Sumberpitu,  desa paling pojok Timur Blora, merupakan lokasi ketujuh yang disambangi oleh Bupati Arief. 


"Alhamdulillah, saya sangat berbahagia sekali bisa hadir di Kecamatan Cepu tepatnya di Desa yang terletak paling pojok timur Blora, yakni Desa Sumberpitu. Ini merupakan titik ketujuh.  Perlu saya sampaikan bahwa kecamatan Cepu ini kami ingin menjadi barometer perekonomian di Blora karena letaknya yang strategis," ujar Bupati.

 

Dikatakan, untuk mendukung hal tersebut penataan kecamatan Cepu dan dukungan dari berbagai pihak terus diupayakan. "Penataan Cepu dalam segala bidang terus kami upayakan. Tak terkecuali pembangunan infrastruktur terus dilakukan dan kami berkomitmen untuk melanjutkannya dengan harapan Cepu menjadi kecamatan yang maju dan unggul. Maka dari itu, kami juga minta dukungan dan doa dari masyarakat Cepu terkhusus Sumberpitu," lanjut Bupati yang akrab disapa Mas Arief itu.

 

Selain bidang infrastruktur, lanjutnya, pembangunan dalam bidang pendidikan, kesehatan dan keagamaan juga terus dilakukan. Untuk pembangunan  bidang keagamaan Perda Pesantren  juga sudah disahkan.

 

Seperti  di pelaksanaan Blora Menyapa di wilayah lain, dalam acara tersebut, Bupati Arief bersama Baznas Blora menyerahkan bantuan untuk masyarakat Desa Sumberpitu yang berhak dan masjid Baitunnajah. 

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html