10 Relawan Kota Salatiga Berangkat Salurkan Bansos Untuk Korban Bencana Cianjur Jawa Barat

SALATIGA- Perangkat Desa Dan beberapa Tokoh masyarakat Sidorejo lor, Kecamatan Sidorejo Kota Salatiga, melepas pemberangkatan 10 relawan untuk penyaluran bantuan korban gempa di Cianjur, Jawa - Barat, Rabu (21/12/2022).


Dana bantuan dari para donasi yang berasal dari seluruh RW Kelurahan Sidorejo lor, 

untuk bencana alam cianjur yang terkumpul dengan sejumlah Rp : 84 976 000, di wujudkan bantuan berupa sembako, selimut, dan tenda, Uang tunai 20Juta untuk pembangunan masjid,akan di Antar oleh 10 relawan,yang di berangkatkan Langsung dari halaman kantor Kelurahan Sidorejo lor pada hari Rabu (21/12/2022).


Ucapan Terima  Kasih disampaikan Oleh Lurah Sidorejo Lor  Giovanni Raisa IS.SH.MH,kepada bapak bapak RW yang telah menggalang dana dari para donasi,semoga yang di sumbangkan bermanfa'at untuk saudara saudara kita disana.


Tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada para relawan yang akan berangkat ke Cianjur, semoga dalam perjalanan sampai di tujuan,dan selamat sampai ke Salatiga lagi."Ujar Giovanni raise. 


Camat Sidorejo Agung pitoyo AP,Plt, mengucapkan terima kasih kepada Ketua RW dan tokoh masyarakat di dusun Sidorejo, yang telah berempati dan melaksanakan rasa cintanya terhadap saudara saudara yang tertimpa musibah bencana alam di Cianjur Jawa Barat. 


Mudah mudahan apa yang kita berikan ini menjadi keberkahan bagi kita semua, Kami yakin bahwa yang di sumbangkan ini menjadi ikhtiar bagi kita semua,kalau di dalam agama Islam, Beliau kanjeng nabi Muhamad SAW dikatakan " sedikit sedekah yang kita Salurkan bisa menjadi keberkahan buat kita semua,"Ungkap Agung pitoyo. 


Untuk itu semoga kelurahan Sidorejo lor tetap selamat, Aman,dan tetap kondusif,dan masyarakatnya,pun tetap aman damai.Dan saya ucapkan ' sugeng tindak,selamat di perjalanan,selamat sampai kembali di Salatiga lagi"Pungkas Agung pitoyo


Dalam kesempatannya Kapolsek Sidorejo AKP Tri widaryanto S.H, M.H,mengucapkan Terima kasih dan bangga sekali kepada warga Kelurahan Sidorejo lor, yang sebetulnya di Kelurahan Sidorejo lor ini masih dalam masa pemulihan dampak pandemi (COVID 19)namun telah mengumpulkan segitu banyak,'ini sungguh luar biasa,seperti dalam pepatah"kita lebih baik mengasihi daripada di  kasiani.


Semoga ini menjadi amal jariah sampai kapanpun dan akan menjadi tabungan kita sendir,Kita doakan semoga yang tertimpa musibah segera di pulihkan, di jauhkan dari wabah dan marabahaya"tutur Tri Widaryanto.


Untuk bapak bapak yang akan melakukan perjalan'Selamat Jalan tetap berhati hati karena cuaca sedang sering turun hujan dan kalau capek beristirahatlah, karena ini tidak di kejar waktu,yang penting sampai"Ujar Tri Widaryanto.

(Fujiyanto)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html