Hari Jadi Gowa, Satuan Lalulintas Polres Gowa Memakai Baju Adat Bagikan Masker Ke Pengendara.



GOWA- pertapakendeng.com, 

Momentum Hari Jadi Kabupaten Gowa yang ke 701,  dimanfaatkan Satuan lalulintas Polres Gowa, dengan Operasi Zebra, dan melakukan sosialisasi disiplin protokol kesehatan serta disiplin berlalu lintas, Rabu (17/11/2021).


Uniknya, dalam Ops Zebra 2021 yang digelar oleh Polres Gowa hari ini, anggota Satlantas Polres Gowa mengenakan pakaian adat Bugis Makassar.


Dalam kegiatan tersebut petugas menyapa para pengendara yang melintas dijalan KH. Wahid Hasyim Sungguminasa, namun bukan untuk menilang, akan tetapi membagikan masker kepada warga yang belum mematuhi protokol kesehatan.


Para Polwan juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar terus mematuhi aturan lalulintas saat berkendara di jalan.


Kasat Lantas Polres Gowa Iptu Rusdi Yunus,SH yang ditemui mengatakan bahwa kegiatan ops Zebra hari ini yang menggunakan pakaian adat sengaja dibuat untuk memperingati hari jadi Kabupaten Gowa yang ke 701 tahun.


"Petugas sengaja memakai pakaian adat, untuk mengingatkan warga masyarakat khususnya warga Kabupaten Gowa dimana hari ini adalah hari Jadi Kabupaten Gowa" ujarnya.


Iptu Rusdi Yunus,SH berharap dengan kegiatan Ops Zebra 2021 ini di harapkan, masyarakat akan mengingat kembali hari jadi Kabupaten Gowa, serta terus disiplin menerapkan protokol kesehatan dan disiplin dalam berlalu lintas. (**/WS)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html